Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bank BRI Terbitkan Global Sustainability Bond Pertama di Indonesia

image-gnews
PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk menerbitkan Global Sustainability Bond pertama di Indonesia sebesar USD 500 juta.
PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk menerbitkan Global Sustainability Bond pertama di Indonesia sebesar USD 500 juta.
Iklan

INFO BISNIS-- PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk menerbitkan Global Sustainability Bond pertama di Indonesia sebesar US$500 juta, obligasi dengan mata uang US Dollar ini memiliki tenor 5 tahun dengan coupon rate sebesar 3,95 persen dibayar semi-annually. Penerbitan obligasi dengan skema berwawasan lingkungan (green) dan sosial ini merupakan penerbitan yang memenuhi standar Sustainability Bond ASEAN.

Corporate Secretary Bank BRI, Bambang Tribaroto,  mengungkapkan penerbitan obligasi ini merupakan Sustainability Bond pertama dari perusahaan BUMN maupun dari lembaga keuangan di Indonesia.

“Penerbitan Sustainability Bond ini merupakan bentuk komitmen BRI sebagai first mover dalam mengimplementasikan praktik keuangan berkelanjutan di Indonesia yang diprakarsai Otoritas Jasa Keuangan (OJK),” kata Bambang.

Penawaran Sustainability Bond Bank BRI ini berhasil menarik minat investor secara signifikan, ditunjukkan dari jumlah permintaan obligasi yang jauh lebih besar dibandingkan jumlah yang ditawarkan. Minat beli investor terhadap obligasi ini mencapai lebih dari US$4,1 miliar, dibandingkan dengan nilai total obligasi yang ditawarkan sebesar US$500 juta, tingkat oversubscription mencapai lebih dari 8 kali.

BRI dengan kinerja keuangannya yang cemerlang selama lebih dari satu dekade berhasil memperoleh kepercayaan investor pasar modal baik nasional maupun internasional. Hal ini terbukti dari rendahnya spread terhadap US Treasury yang dikenakan pada global bond yang diterbitkan BRI. Global bond BRI yang terbit tahun 2018 mendapatkan spread sebesar 195 bps, atau sebesar 60 bps atas global bond yang diterbitkan pemerintah Indonesia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Yang terakhir, Sustainable Bond BRI mendapatkan spread yang juga sangat baik atas US Treasury yaitu sebesar 168 atau 35 bps atas global bond yang diterbitkan pemerintah RI. Hebatnya, spread yang diperoleh BRI ini merupakan yang paling baik di antara perusahaan-perusahaan publik di Indonesia.

Rendahnya spread tersebut sekaligus mencerminkan rendahnya risiko gagal bayar, terlihat dari rating yang diberikan oleh lembaga pemeringkat Internasional, Fitch Rating memberi peringkat espektasi BBB- dan Moody’s mengganjar dengan rating Baa2.

Penerbitan Sustainability Bond ini merupakan salah satu alternatif sumber pendanaan BRI untuk segmen UMKM, sehingga hal ini akan memperkuat bisnis BRI di segmen UMKM yang hingga Desember 2018 penyaluran kredit di segmen ini telah mencapai 76,5 persen dari total kredit BRI.

“Keberhasilan penerbitan Sustainability Bond ini menunjukkan kepercayaan Investor global terhadap komitmen praktik keuangan berkelanjutan yang dilakukan BRI,” ujar Bambang. (*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Wali Kota Helldy Paparkan Keberhasilan "Kota Baja"

1 jam lalu

Wali Kota Helldy Paparkan Keberhasilan "Kota Baja"

Kemiskinan di Cilegon alami penurunan luar biasa.


Konsep Dana Pensiun dalam P2SK Rugikan Kaum Buruh

1 jam lalu

Konsep Dana Pensiun dalam P2SK Rugikan Kaum Buruh

Koordinator Advokasi BPJS Watch, Timboel Siregar menilai, UU No. 4 Tahun 2023 tentang Pengembangan dan Penguatan Sektor Keuangan (UU P2SK), merugikan kaum buruh.


Pj. Bupati Banyuasin Tinjau Langsung Kondisi Jalan Poros Kecamatan Air Salek

2 jam lalu

Pj. Bupati Banyuasin Tinjau Langsung Kondisi Jalan Poros Kecamatan Air Salek

Penjabat (Pj) Bupati Banyuasin, Hani Syopiar Rustam, meninjau langsung jalan Desa Srikaton menuju ke Jalan Perambahan, pada Minggu, 28 April 2024.


NTB Berhasil Mengelola Sampah Hingga 64 persen

3 jam lalu

NTB Berhasil Mengelola Sampah Hingga 64 persen

Sebagai tujuan wisata nasional berkomitmen menjaga destinasi tetap bersih dan nyaman.


Aksi Pemadaman Lampu Kurangi Emisi Gas Rumah Kaca

3 jam lalu

Aksi Pemadaman Lampu Kurangi Emisi Gas Rumah Kaca

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta, melalui Dinas Lingkungan Hidup, kembali menggelar aksi hemat energi dan pengurangan emisi karbon dengan memadamkan lampu di sejumlah titik dan gedung di wilayah Jakarta.


Konflik Iran-Israel, Aria Bima Tegaskan Peran Penting BUMN untuk Penguatan Ekspor

5 jam lalu

Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Aria Bima saat memimpin pertemuan Tim Kunjungan Kerja Reses Komisi VI DPR RI ke Kabupaten Gianyar, Bali, Senin (22/04/2024). Foto: Hanum/vel
Konflik Iran-Israel, Aria Bima Tegaskan Peran Penting BUMN untuk Penguatan Ekspor

Pemerintah harus cermat menerapkan strategi, salah satunya melalui diplomasi perdagangan


Banyuwangi Terima Penghargaan Tertinggi dari Jokowi

6 jam lalu

Banyuwangi Terima Penghargaan Tertinggi dari Jokowi

Atas pencapaian hasil Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (EPPD) 2022, dan mendapatkan nilai terbaik nasional dengan status kinerja tertinggi.


New Rush GR Sport Tampil Lebih Segar untuk Keluarga Indonesia

6 jam lalu

New Rush GR Sport Tampil Lebih Segar untuk Keluarga Indonesia

Kesan mobil premium terlihat jelas pada bagian interior dengan balutan hitam di sejumlah elemen


Sinar Mas Land Melalui Digital Hub Gelar DNA VC Startup Connect

6 jam lalu

Sinar Mas Land Melalui Digital Hub Gelar DNA VC Startup Connect

Sinar Mas Land melalui Digital Hub berkomitmen untuk terus mendukung kemajuan ekosistem startup digital potensial di Indonesia melalui gerakan Digital Hub Next Action (DNA).


Konsisten Terapkan Prinsip ESG, Local Hero PHE Raih Penghargaan dari KLHK

1 hari lalu

Konsisten Terapkan Prinsip ESG, Local Hero PHE Raih Penghargaan dari KLHK

PHE terus mengembangkan pengelolaan operasi yang prudent dan excellent di dalam dan luar negeri secara profesional untuk mewujudkan pencapaian menjadi perusahaan minyak dan gas bumi kelas dunia.